6 Fashion Item Ini yang Selalu Dicari Sepanjang Masa, Setuju?

15.08.00

Nggak bisa dipungkiri, untuk menjadi seorang yang stylish harus selalu mengikuti perkembangan trend fashion yang selalu berubah. Trend warna hingga trend item yang selalu berubah, akhirnya memaksamu untuk terus bisa selalu up to date.

Trend fashion boleh aja berubah, tapi di balik semua pergantian trend fashion tersebut, ternyata ada beberapa fashion item yang akan selalu abadi. Bahkan tetap menjadi item yang dicari sepanjang masa karena selalu disukai oleh para fashionista.

Fashion item apa aja? Let’s check this out!

Plain T – Shirt
Kaos polos yang simple ini selalu jadi andalan dari waktu ke waktu saat kamu lagi bingung mau pakai baju apa. Nggak heran mengapa plain t-shirt bisa menjadi salah satu dalam daftar ini, karena tanpa perlu pakai tambahan aksesoris apapun, kamu sudah bisa tampil hits dengan gaya yang kasual. So simple!

Untuk memaksimalkan penampilan, akan lebih baik jika kamu memilih warna netral seperti hitam atau putih daripada warna-warna lainnya. Dengan kaos polos, kamu bisa mengekspresikan style yang kamu mau dengan kombinasi jaket, kemeja, ataupun blazer. Kamu juga bisa memadankan kaos dengan bawahan model apa saja, selama warna dan coraknya sesuai dengan t-shirt yang kamu kenakan tentunya.

Sweater
Nggak hanya menjadi pelengkap untuk menghangatkan tubuh, sweater juga termasuk fashion item yang perlu kamu miliki tanpa takut ketinggalan zaman. Meski banyak orang hanya memakai sweater ketika musim dingin atau hujan aja, kamu bisa memakai sweater untuk memberimu kesan welcome, lembut, dan terbuka.

Untuk tampil gaya dengan sweater, sebaiknya pilihlah bahan yang cenderung ringan dan nggak tebal supaya bisa dipakai dalam segala kondisi. Selanjutnya kamu bisa kombinasikan kemeja berkerah sebagai dalaman sweater. Kamu juga bisa menambahkan aksesoris seperti kalung untuk mempermanis swetermu yang polos.

Jumpsuit
Meski baju kodok merupakan trend fashion yang nge-hits di era 90an, ternyata jumpsuit masih menjadi salah satu pilihan yang trendy sampai saat ini. Bentuknya yang lucu dengan pengait di kedua sisinya akan membuat kamu tampil menarik dengan gaya santai. Untuk melengkapi baju kodokmu ini, kamu hanya perlu daleman kaos atau tank top yang senada.

Tartan Shirt
Kemeja flanel atau yang identik dengan kemeja kotak-kotak ini merupakan fashion item yang terlihat kasual dan nggak ada matinya. Meski kemeja flanel sering dipakai para cowok, bukan berarti cewek nggak bisa tampil stylish dan fashionable saat mengenakannya.

Untuk menghindari kesan monoton, kamu bisa mix and match kemeja flanel dengan kaos polos di dalamnya. Atau bisa juga menggunakan flanel luaran kamu dengan mengikat kedua ujungnya hingga ke atas perut. Kombinasikan dengan mini hot pants untuk tampilan yang lebih berani.

Denim Jacket
Dari zaman mama papa masih keren banget pakai jaket jeans di zamannya, sampai sekarang pun pesona denim masih melekat kuat dengan gaya kasual. Nggak bisa dipungkiri, jaket jeans menjadi salah satu fashion item yang masih kuat peminatnya karena fleksibel digunakan. Namun memakai jaket jeans juga nggak boleh sembarangan mix and match oneesan, harus dikombinasikan dengan fashion item yang sesuai supaya tidak terkesan tumpuk dan berlebihan.

Untuk kesan girly, kamu bisa memilih dress dengan motif sederhana dan kombinasikan dengan jaket denimmu sebagai outernya. Untuk tampilan yang lebih formal, kamu hanya perlu memakai inner yang sesuai dan sepatu yang formal seperti heels dan flat shoes.
Sneakers
Untuk urusan sepatu, salah satu fashion item yang nggak pernah ketinggalan zaman adalah sneakers. Memang ya, tampilan yang simple memang selalu jadi pilihan mudah untuk bisa bergaya menarik. Seperti fashion item yang satu ini, sneakers bisa jadi andalan untuk tampil santai dalam segala kondisi. Sneakers bisa juga menjadi alternatif untuk kamu yang lagi bosan memakai flat shoes.

Selain memberi kesan simple, sneakers juga memberi kesan feminim saat dipadukan dengan dress. Kalau kamu bosan dengan gaya yang itu-itu aja, kamu bisa coba padukan crop top dengan celana jeans yang digulung untuk tampilan yang lebih nge-hits.

Itulah beberapa fashion item yang dari dulu hingga kini masih tetap dicari para pecinta fashion karena pesonanya yang tak lekang oleh waktu. Untuk ciptakan gaya yang lebih modern dan trendy, jangan lupa untuk berani megombinasikan dengan beberapa aksesoris lainnya. Dari beberapa fashion item di atas, kamu lebih suka yang mana oneesan?

Untuk tampil stylish dan fashionable itu nggak susah kok. Bahkan kini kamu bisa memiliki fashion item yang kamu butuhkan hanya dalam genggaman tangan. Belanja sekarang di GatsuOne がつおね untuk dapatkan Japanese fashion outfit yang kamu mau! Klik www.gatsuone.com atau download aplikasi GatsuOne di Appstore dan Playstore. Follow juga instagram GatsuOne karena banyak promo menantimu. Seize your day Oneesan.. Cha!

You Might Also Like

0 komentar

Like us on Facebook