Kerja Keras atau Kerja Cerdas?

10.27.00


Ketika kita kerja kebanyakan orang yang hanya berfokus pada caranya menyelesaikan pekerjaan tersebut, hingga terkadang malah membuang banyak waktu.

Nah supaya kamu bisa bekerja dengan nyaman tanpa harus kerja keras tapi tetap mendapat hasil maksimal, coba deh terapkan beberapa hal dibawah ini!





1. Fokus pada apa yang bisa Kamu selesaikan, bukan pada waktu menyelesaikannya.
Banyak dari karyawan yang cuma bisa duduk didepan layar komputer berjam-jam tanpa menghasilkan apa-apa. Supaya Kamu tidak kebingungan, coba deh dipelajari dulu inti dari tugas yang Kamu hadapi. Kalau Kamu sudah mengerti, otomatis apapun yang dilakukan menjadi lebih lancar dan hasilnya juga lebih maksimal. 


2. Buat list apa-apa saja yang harus dikerjakan secara berurutan, step by step ya!
Yang namanya mengerjakan pekerjaan dengan acak tanpa urutan pasti akan membuat kita bingung dan sering kali lupa mana yang sudah kita kerjakan, mana yang belum. Jangan sampai kita jadi kerja dua kali deh tuh...


3. Letakkan 3 hal yang terpenting dalam list pekerjaan Kamu tiap harinya!
Buatlah planning pekerjaan mana saja yang selesainya harus lebih cepat (dalam artian lebih deadline), Jangan sampai pekerjaan itu membuat Kamu jadi lembur sampai larut malam. Selesaikan dulu tugas yang paling penting di awal hari, tahu sendiri kan apa akibatnya kalau kita tunda? Biasakan memprioritas pekerjaan sesuai tingkat urgensi tugas. Jangan kerja multitasking.


4. Temukan dan hindari kebiasaan yang ternyata banyak membuang waktu.
Lihat dan amati seluruh kegiatan Kamu sepanjang hari, temukan pola dimana Kamu banyak menghabiskan waktu tapi tidak menghasilkan apapun. Misalnya kebiasaan suka browsing atau buka sosial media saat jam kerja, sampai tidak bisa ngehadapin macet yang biasanya membuat Kamu stress duluan. Untuk Oneesan, tidak perlu berdandan lama-lama..biasanya justru akan membuang banyak waktu.


5. Biasakan bekerja dengan data supaya tidak melakukan kesalahan.
Hemm yang namanya bekerja jangan pernah cuma mengikuti kata hati aja, diperlukan bukti akurat dan ketepatan untuk menyelesaikan semua pekerjaan. Jangan sampai saat kita diminta pertanggung jawaban atas kerjaan, muncul jawaban “Menurut saya sih pak.....” tanpa ada bukti yang bisa kita lampirkan.


6. Tanamkan semangat “Hey, ini saatnya bekerja!”
Awal hari adalah waktu yang tepat menyematkan semangat, secara tenaga masih full dan pemikiran juga belum terlalu kalut. Tapi biasanya yang namanya awal hari terutama pagi paling jadi hal yang mengerikan. Itu tandanya Kamu tidak bisa menyikapi keadaan dengan bijak. Coba bangkitkan semangat dengan secangkir kopi atau lagu favorite Kamu. Ingat, jangan selalu fokus dengan gadget saat bekerja (kecuali urusan kerjaan sih ya), coba deh dilirik pekerjaan-pekerjaan yang lagi nunggu Kamu jamah.


7. Beristirahatlah!
Bekerja terus menerus bisa menurunkan produktivitas kita. Buat batasan waktu kita untuk bekerja. Jangan memaksakan diri untuk bekerja terus menerus, misalnya lembur tanpa batas, tidur larut malam, atau melakukan banyak aktivitas dihari weekend. Tubuh kita juga punya batasan lho. Kamu bisa gunakan waktu istirahat siang untuk tidur meski hanya 30 menit (jangan sampe bablas yaaa..) Sesekali Kamu juga perlu santai beberapa menit supaya tidak terlalu tegang, ya refresh otaklah ..terkadang yang namanya kerja pasti ada suntuknya.


8. Buat Agenda dan jangan lupa cek email secara rutin!
Bekerja teratur dan terorganisir akan sangat membantu. Semua akan tertata dengan sangat baik dan tentunya waktu Kamu bersantai bisa lebih banyak. Jangan lupa selalu catat agenda-agenda penting dan kroscek email setiap harinya, jangan sampai kerjaan kita terpending hanya karena tidak mengecek email-email yang masuk.


9. Bayangkan hal yang menyenangkan.
Coba bayangkan kalau semua kerjaan bisa beres pada waktunya? Kamu bisa pulang cepat, bertemu keluarga atau teman dan bisa melakukan aktivitas lainnya. Menyenangkan dong pastinyaa!


10. Jangan terlalu banyak mengeluh dan biasakan untuk bilang “Tidak”
Mengeluh akan membuat Kamu terjebak pada kesusahan. Lebih baik kita memikirkan kata-kata yang lebih bersemangat daripada keluhan “Duh...kerjaan gue banyak banget nih...”
Dan jangan terlalu banyak berkomitmen, tidak perlu merasa bisa, misalnya teman minta bantuan karena tak enak kita iya-iya saja..padahal hasilnya? Semua kerjaan bisa berantakan. Jangan diterima deh kalau kita tidak yakin bisa menyelesaikan.


Nah itu dia trik singkatnya, intinya sih tidak perlu memaksakan diri. kita cukup menikmati saja rutinitas kita tiap harinya. So, pekerjaan maksimal, waktu istirahat juga maksimal

You Might Also Like

0 komentar

Like us on Facebook