Jerawat Kamu Sering Muncul di Tempat yang Sama? Ini Penyebabnya

11.19.00


Mulai di usia remaja, jerawat menjadi salah satu masalah utama yang paling disebelin sama kebanyakan orang. Apalagi buat para cewek, jerawat jadi musuh bebuyutan yang nggak ada habisnya. Udah perawatan sana-sini, tapi jerawat tetap muncul jadi tamu bulanan. Bahkan, ada juga jerawat yang muncul di tempat yang sama. Uuggh! Dari pada sebel sendiri, yuk cari tahu apa penyebabnya!

Karena stres dan ketombe, jerawat bisa muncul lagi di area dahi
Tahukah kamu, jerawat yang muncul di dahi disebabkan oleh stres dan masalah pencernaan. Di area inilah, terjadi stagnasi internal atau adanya disfungsi dalam sistem pencernaan. Untuk mengatasinya, coba deh kurangi makanan yang berlemak serta mulai lakukan kegiatan-kegiatan yang menyenangkan agar pikiran nggak stres lagi. Uniknya nih, jerawat nggak hanya muncul karena makanan dan pikiran aja, jerawat di area ini juga bisa disebabkan oleh ketombe! Karena itu lakukan perawatan kulit kepala seminggu sekali dengan minyak rambut atau jus lemon selama 10 hingga 15 menit untuk mengurangi ketombe.

Terlalu sering begadang dan kelelahan bisa menimbulkan jerawat di dagu
Jerawat yang terus muncul di dagu biasanya disebabkan oleh stres dan ketidakseimbangan hormon sehingga sering ditemukan di sekitar siklus menstruasi wanita. Selain perawatan eksternal, ubah kebiasaan begadang kamu dengan tidur lebih awal sehingga kamu bisa mendapatkan waktu tidur yang cukup. Kurangi pikiran-pikiran negatif yang membuat stres dan mulai lakukan olahraga secara rutin.

Kebutuhan nutrisi yang kurang bahkan sarung bantal yang lama nggak dicuci juga bisa menjadi penyebab jerawat di pipi
Sering dapet jerawat di pipi? Hal ini menandakan bahwa kamu masih kurang penyerapan nutrisi dalam tubuh, sehingga tubuh kurang mengalami metabolisme. Karena itu, nggak heran kalau kamu sering mengalami tekanan darah rendah dan nyeri saat datang bulan. Yuk, mulai tingkatkan jumlah pasokan makanan dengan asam lemak tinggi, seperti alpukat, minyak zaitun, dan flax seeds atau biji rami. Kamu juga harus mulai menghindari kopi, makanan pedas, dan alkohol.

Selain dari makanan, sarung bantal yang jarang dicuci juga bisa menjadi penyebab timbulnya jerawat nih. Rutinlah mengganti sarung bantal dan seprai karena sarung-sarung ini paling sering melakukan kontak pipi dengan kamu.

Beberapa orang yang mengalami jerawat di dada, punggung, dan leher bisa disebabkan oleh detergen
Pernah ngalamin jerawat di daerah selain wajah? Kalo tiba-tiba timbul jerawat di area dada, punggung, atau leher bisa jadi ini diakibatkan oleh beberapa hal nih, Oneesan. Pertama, bisa timbul karena detergen yang terlalu keras, bisa juga karena kulitmu yang nggak bisa menerima wewangian beraroma tajam sehingga menimbulkan reaksi alergi. Sisa-sisa kondisioner yang tertinggal dan menjadi residu, dan penggunaan bra yang terlalu ketat juga bisa jadi penyebab timbulnya jerawat di punggung.


Nah, itulah beberapa hal yang bisa menyebabkan timbulnya jerawat di tempat yang sama berulang-ulang. Untuk mengatasinya, mulailah untuk menjalani pola hidup sehat dan jangan lupa untuk bahagia! Karena dari situlah akan terpancar kecantikan alami dari wajah kamu. Yuk, lakukan kegiatan-kegiatan yang bisa bikin hati kamu happy, misalnya dengan belanja di gatsuone.com. Di sana kamu bakal temukan berbagai koleksi fashion pilihan dengan kualitas dan harga yang pas. Cek sekarang, have a great day, Oneesan!

You Might Also Like

1 komentar

Like us on Facebook