Repot nyobain Celana Jeans saat Mau Beli? Pakai 3 Cara Ini untuk Mengukur Celana Jeans dengan Tepat!

11.50.00


Tahun 2017 masih suka jeans? Yaiyalah! Celana jeans merupakan salah satu fashion item yang difavoritin semua orang. Nggak hanya untuk gaya kasual aja, celana jeans mudah dipadukan dengan atasan apa aja. Tapi pernah nggak sih kamu merasa kesulitan mendapatkan ukuran celana jeans yang tepat, entah itu kebesaran atau justru kekecilan. Alasannya ya macem-macem, bisa jadi karena kamu nggak sempat nyobain di fitting room saat kamu akan membelinya. “Duh, udah suka banget sama jeans ini tapi takut nggak muat T.T”

Dilansir dari situs Bright Side, ada tiga cara jitu nih yang bisa kita lakukan ketika memilih celana jeans tanpa harus mencobanya terlebih dahulu. Cekidot!

Pilih ukuran yang tepat dengan membandingkannya pada lingkar leher
Mungkin cara ini udah pernah kamu lihat dari jaman mama papa saat memilih jeans. Dan memang kebukti kalau cara ini bisa mempermudah kita dalam memilih jeans. Untuk memilih celana jeans yang tepat, kamu bisa melingkarkan bagian pinggang celana ke leher. Jika kedua bagian ujung-ujung celana bersentuhan, itulah tandanya kalau jeans yang kamu pilih udah tepat untuk kamu.

Perlu diketahui bahwa bagian ujung pinggang celana nggak selalu harus saling bersentuhan. Yang paling penting adalah celana jeans dapat membungkus lehermu dengan sempurna.

Tentukan lebar pinggang dengan lenganmu
Nah, saatnya untuk menemukan lebar pinggang yang sempurna. Untuk melakukan ini, tekuk lenganmu menyiku dan kepalkan tangan. Kemudian, pastikan lenganmu harus dengan mudah masuk ke bagian pinggang celana jeans.

Oiya, trik ini cuma buat kamu yang lagi nyari jeans dengan tinggi pas di pinggang ya. Jadi cara ini nggak berlaku buat jenis high waist jeans.

Cari tau panjang celana jeans dengan dagumu sendiri
Ini nih yang paling penting, kita juga harus memeriksa apakah jeans yang ingin dibeli udah cukup panjang ketika dipakai. Caranya pegang kedua ujung kaki jeans, lalu rentangkan tangan ke samping sejauh yang kamu bisa. Jangan lupa bagian tengah celana harus berada tepat di bawah dagu dan sejajar dengan leher. Jika bagian tengah celana jeans tepat di bawah dagu kamu, berarti kamu udah bisa memilih celana jeans yang tepat. Congrats!

Itulah ketiga cara mudah yang bisa kamu praktekin untuk memilih ukuran celana jeans yang tepat. Jadi kamu nggak perlu ragu lagi deh membeli jeans saat nggak ada kamar pass untuk mencobanya. By the way, jangan lupa cari padu padan jeans yang tepat ya! Klik www.gatsuone.com aja kalau kamu mau cari padu padan jeans yang kawaii! Di sini kamu bisa temukan berbagai koleksi Japanese fashion essentials yang pastinya bikin kamu tampil kawaii setiap hari. Dapetin juga promo lebih dengan follow instagram @gatsuone. See you there Oneesan!

You Might Also Like

0 komentar

Like us on Facebook