Jangan Lakukan Hal Ini Kalo Nggak Mau Lama-lama Terjebak dalam Friendzone

14.40.00

Apakah kamu pernah punya teman lawan jenis yang kamu suka? Tapi sukanya cuma diem-diem aja karena takut hubungan kalian jadi renggang. Atau malah yang tadinya kamu niat deketin cowok itu tapi malah dianggap cuma temen or adek aja? Hmm, hal seperti ini memang kerap dialami oleh banyak orang. Lagipula kayaknya mustahil deh kalau hubungan antara cewek dan cowok bisa bertahan dalam batas pertemanan aja.

Sakit sih pasti kalo cinta kita terhalang friendzone. Kamu yang bisa jadi teman asik, adik yang lugu, partner kondangan, dan apapun yang dia butuhkannya, tapi kamu nggak bisa jadi pacarnya. *nyezek! Namun jangan pernah anggap semua cowok itu sama. Karena kadang, ada cowok yang butuh waktu lama untuk menyadari kalau sebenarnya dia punya perasaan sama temannya sendiri. Tersiksa kan lama-lama memendam perasaan sama teman sendiri? Makanya jangan lakukan hal ini kalau nggak mau terjebak dalam friendzone!

Menjadi cewek yang super duper baik
Buat beberapa cowok, keberadaan cewek baginya adalah sebuah anugerah yang harus dia sayangin semuanya. Mau kamu temen, sahabat, maupun calon pacarnya, cowok memiliki naluri untuk menyayangi makhluk Tuhan yang satu ini. Tapi bedanya cewek yang ada di dalam friendzone bakalan merasakan cinta yang lebih besar daripada gebetannya. Asik sih kedengarannya, namun sakitnya akan berasa kemudian bila kebaikan kamu hanya sebatas baiknya teman. Dia baiknya bakalan ke siapa? Ke gebetannya lah yang pasti.

Pas curhat ngomongin cewek lain
Kesalahan yang bikin kamu terjebak dalam ke-friendzone-an ini adalah karena kamu jadi orang yang pinter banget ngasih nasihat tentang cewek lain yang dia sukai. Kalau kamu selalu menjadi tempat curhatnya, maka artinya dia nggak menganggap kamu sebagai cewek. Itulah kenapa kamu harus berhenti membicarakan cewek lain saat kalian sedang berdua. Ya, kalo misalnya dia mulai membicarakan cewek yang dia suka, abaikan aja atau alihkan pembicaraan.

Terlalu malu buat ngasih kode asmara
Kenapa cowok nggak ngerti kamu suka sama dia? Karena kamu nggak bisa kasih kode apakah kamu punya perasaan sama dia atau enggak. Kebiasaan cowok memang cuek dan nggak peka, jadi kamu jangan takut memberi dia kode-kode sinyal bahwa kamu bukan hanya ingin jadi temen. Boleh, lah sekali-kali kamu bilang ke dia, “udah makan, yang?”. Mungkin kalimat tersebut terdengar gurauan buat orang yang lagi nggak ada status. Tapi setidaknya kamu udah berusaha.

Nggak percaya diri
Kalau kamu mau perjuangin cinta kamu dan keluar dari zona pertemanan, sebaiknya promosiin  diri kamu lebih sering ke dia. Misalnya, bisa dengan tampil berbeda dari biasanya. Yakinkan dirimu bahwa kamu juga cantik dan pantas bersanding dengan dia. Berharapnya sih, dia akan mulai memikirkan kamu dan memperhitungkan kamu sebagai cewek, bukan sekadar teman. Tau kan ya kelemahan cowok ada di mana??

Terlalu cuek dan nggak berani mengungkap cemburu
Masih nggak peka juga? Kenapa nggak coba aja langsung blak-blakkan tunjukkan kalau kamu sedang cemburu? Memang sih, kamu belom boleh cemburu karena  bukan pacarnya. Tapi jika kamu ingin menjadi lebih dari teman, maka kamu perlu melakukan hal ini. Namun, inget ya menunjukkan kecemburuan bukan berarti memaksakan perasaannya. Itu tetap menjadi haknya untuk memilih.

Kamu nggak pernah menyentuhnya
Namanya juga manusia, akan selalu ada getaran listrik saat ada lawan jenis yang dengan sengaja menyentuhnya. Sentuhan fisik bisa menjadi salah satu yang paling jitu buat membuka mata batin cowok nih. Haha.. Tentunya kamu udah tau dong batasan sentuhan yang harus kamu hindari. Oh iya,  bukan cuma sentuhan fisik aja, tatapan mata yang dalam juga bisa menjadi sentuhan yang fatal buat cowok. Kamu bisa menatap matanya dalam-dalam jika ada kesempatan. Makhluk sekuat baja juga bakal lumer kalo dikasih sentuhan kayak begini.

Inilah step terakhir yang harus kamu lakukan: Pikirkan matang-matang kamu harus mengungkap perasaan atau justru menjauhinya
Terjebak dalam dunia friendzone udah pasti nggak enak. Jangan-lama-lama membiarkan dirimu sakit sendiri karena itu akan membunuhmu perlahan-lahan. Jika dari beberapa poin di atas menunjukkan gejala positif kenapa nggak kamu coba untuk mengungkapkan perasaanmu? Nggak berani? Nggak apa-apa kok. Nggak ada salahnya juga kamu pergi dulu sebentar dari dia, untuk mengujinya apakah dia bakal kehilangan kamu. Namun harus kamu pahami juga, jangan pernah berasumsi dia memiliki perasaan yang sama denganmu. Itulah haknya untuk memilih, begitupun dengan kamu. Hakmu untuk terus maju memperjuangkan perasaanmu, atau pergi dan meninggalkannya.

Gimana, nggak mau kan lama-lama terjebak dalam friendzone? Sakit dan nyezek sis! Tapi kalo kamu lama-lama terjebak di www.gatsuone.com sih, nggak bakalah nyezek hahaha. Karena di sana ada berbagai macam koleksi pilihan fashion terbaik yang bisa kamu miliki. Cek sekarang ya! Have a great day!

You Might Also Like

1 komentar

Like us on Facebook