Buat Cewek Kece di Jepang, 3 Barang Inilah yang Harus Ada di Dalam Tas

11.31.00


Selain make-up dan cermin, ternyata ada benda lain yang selalu ada di dalam tas para cewek loh, khususnya mereka yang termasuk cewek kece dan populer di Jepang. Kalau kalian juga selalu membawa 3 barang ini, mungkin kalian juga termasuk cewek populer di sekolah dan kampus. Via Japanesestation.com inilah 3 benda wajib yang selalu dibawa oleh cewek populer di Jepang.

Sapu Tangan
Sapu tangan selalu ada di dalam tas para cewek populer di Jepang. Biasanya kan kita kalau pakai sapu tangan untuk ngelap tangan setelah ke toilet, atau ngelap keringet. Nah ini mereka juga menggunakan sapu tangan untuk menutupi paha saat makan di restoran atau kafe.

Memang nggak bisa dipungkiri para cewek Jepang suka mengenakan gaun atau rok yang mini. Namun dalam keadaan tertentu mereka juga merasa nggak nyaman dan nggak aman saat duduk untuk makan di tempat umum. Kebayang kan kalau rok mini dibuat duduk bakal naik setinggi apa? Karena itu, daripada ribet harus cari-cari tissue dan sebagainya, mereka lebih suka membawa sapu tangan milik mereka sendiri.

Plester
Seperti kegunaan pada umumnya, plester digunakan untuk menutup luka kecil. Sebagai cewek yang selalu prepare dan sadar penampilan, pastinya kamu nggak mau dong membiarkan bekas luka kamu terlihat oleh orang lain? Karena itulah mereka selalu berjaga-jaga membawa plester dalam tas mereka.

Namun, kalau menurut kamu plester itu cuma buat jaga diri sendiri aja, beda halnya dengan cewek di Jepang. Bahkan plester bisa dijadiin barang romantis loh! Bagi mereka plester sangat berguna ketika berkencan dengan cowok yang disukainya. Seperti ketika cowok yang disukai terluka, mereka bisa langsung menolongnya dengan menggunakan plester yang selalu ada di dalam tas kita! Sweet banget nggak sih?!

Dompet Tipis
Orang Jepang itu nggak suka dengan dompet yang membengkak. Wah, padahal kebanyakan orang akan merasa bangga kalau dompetnya tebel ya, hehe... Ketika dompet membengkak, orang Jepang akan menganggap bahwa dompet itu terlihat kucel atau kotor. Jadi mereka lebih suka mengorganisir dompet mereka biar tetap terjaga bentuknya. Dan yang paling utama supaya tetap tipis.

Itulah tiga barang yang selalu ada di dalam tas cewek populer di Jepang. Nggak bikin tas tambah berat kan? Nah, apakah kamu ingin memilikinya juga?



Dapatkan gaya kawaii favorit kamu di GatsuOne yuk! Ada berbagai koleksi fashion Jepang terkini yang kawaii banget untuk kamu coba. Klik www.gatsuone.com sekarang dan follow instagram @gatsuone untuk dapatkan diskon 10%. Have a great day Oneesan!

You Might Also Like

1 komentar

Like us on Facebook