3 Masker Alami untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

14.11.00

Bekas jerawat pasti sangat mengganggu penampilan. Semasa kemunculan jerawat aja udah nggak betah, eh setelah jerawatnya kempes malah bikin tambah nggak PD. Daripada nyobain krim-krim penghilang bekas jerawat yang abal-abal, lebih baik coba bikin masker alami berikut ini yuk! Mudah kok membuatnya.

Tomat X Lidah Buaya
Kemampuan lidah buaya sebagai bahan ampuh masker untuk menghilangkan bekas jerawat memang nggak diragukan lagi. Selain mampu menghilangkan bopeng bekas jerawat, lidah buaya juga mampu membuat kulit kenyal. Semua itu tak terlepas dari kandungan vitamin C dan E di dalamnya, yang sekaligus bisa jadi anti penuaan bagi kulit.

Namun semua manfaat di atas akan lebih cepat bekerja bila kamu mengombinasikannya dengan tomat. Buah berwarna cerah ini mengandung berbagai macam vitamin dan mineral penting untuk kulit seperti Vit amin A, C, D, E, K, kalsium, dan masih banyak lagi. Selain dapat menjadi bahan pencerah kulit, tomat juga mampu mengangkat minyak di wajah. Sehingga muka pun jadi bersih dan tidak kusam.

Cara untuk membuat masker ini adalah dengan mencampurkan satu buah tomat dan satu gagang lidah buaya ke dalam blender. Setelah halus, balurkan ke wajah dan tunggu selama 30 menit. Pastikan wajah kamu udah bersih sebelum mengoleskan campuran. Setelah selesai, bilas dengan air hangat lalu ulangi dengan air dingin agar pori pori mengecil.

Madu
Siapa yang nggak kenal manfaat madu? Walaupun bahan ini tidak bisa menjadi cara menghilangkan bekas jerawat dengan cepat dalam 1 hari, tapi terkadang dia bisa jadi cara cepat menghilangkan jerawat dalam semalam. Hal ini karena madu memiliki komponen yang bisa membunuh bakteria bernama hidrogen peroksida. Cara kerjanya hampir sama seperti cream jerawat benzoil peroksida yang mampu meruntuhkan dinding bakteri. Selain membunuh bakteri, madu juga dapat menghaluskan kulit wajah. Serta, bahan ini dapat menghindarkan kita dari penuaan dini.

Untuk mendapatkan semua manfaat tersebut, cukup oleskan madu ke wajah yang telah dibersihkan. Tunggu selama 30 menit, setelah itu pijat dengan gerakan memutar selama 5 menit. Bilaslah masker untuk menghilangkan bekas jerawat ini dengan air hangat. Lalu, ulangi dengan air dingin. Ini juga bisa jadi cara menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam sekaligus.

Namun ada yang perlu diperhatikan dari penggunaan madu sebagai masker untuk menghilangkan bekas jerawat. Pertama, pilihlah madu yang masih murni, atau madu mentah. Biasanya madu jenis ini bisa didapat di peternakan atau di toko obat. Untuk madu yang dijual bebas di supermarket kemungkinan sudah dicampur dengan gula.

Kedua, jangan berbicara saat madu masih menempel di muka ya! Karena gerakan otot bisa membuat madu beralih dari bagian wajah tersebut, sehingga kurang optimal terserap dalam kulit.

Timun X Yogurt
Resep masker terakhir adalah kombinasi antara timun dan yogurt. Kombinasi ini cocok banget digunakan untuk menyejukan kulit wajah. Nggak heran karena sebagian besar komponen timun adalah air. Namun nggak cuma berfungsi sebagai pendingin dan lalapan aja, mentimun juga mengandung berbagai vitamin dan mineral seperti vitamin A, B1, C, biotin, magnesium, potasium, dan masih banyak lagi. Dengan berbagai kandungan tersebut, mentimun memiliki khasiat untuk memperindah kulit dan menyingkirkan kantung mata atau lingkaran hitam di bawah mata.

Karena sangat cair, mungkin kamu akan mengalami kesulitan untuk mengaplikasikannya ke wajah, karena itu kamu dapat mengombinasikannya dengan yogurt.

Caranya, potong kecil-kecil timun, lalu campurkan dengan 2 sendok teh yogurt. Haluskan sampai jadi pasta. Setelah itu, usapkan pada wajah yang telah dibersihkan dan diamkan selama kira kira 30 menit. Setelah mengering, bilas dengan air hangat dan tepuk wajah secara perlahan.


Itulah berbagai resep masker untuk menghilangkan bekas jerawat dari bahan alami. Ketiga cara tersebut sekaligus juga bisa jadi masker pemutih wajah lho. Double attact banget kan? Namun tetap saja perubahan nggak akan terjadi seketika kalau kamu nggak rajin menggunakannya. Semoga berhasil ya!

You Might Also Like

1 komentar

Like us on Facebook