Isi Liburanmu dengan Film Anime Terbaik 2016 Ini yuk
10.00.00
Waahh sebentar lagi akhir
tahun tiba, apakah kamu sudah mempersiapkan jadwal liburan? Kalau kamu tidak
memiliki rencana untuk pergi-pergi akhir tahun, kamu bisa menikmati liburan
santai di rumah sambil menonton acara seru loh. Bagi Oneesan yang suka banget
sama anime Jepang, ada 5 daftar film anime wajib nih yang harus kamu tonton
karena kesuksesannya diterima masyarakat tahun ini. Langsung aja list dalam jadwalmu ya, here we go!
Harmony
Meski sudah ditayangkan
semenjak November 2015 lalu, anime ini tetap dinilai menjadi
salah satu cerita yang menarik dan digemari bagi para penggemar genre
pshcological dan sci-fi. Dibuat oleh Studio 4°C yang sudah terkenal dengan bidang animasinya
menjadikan film ini sebagai salah satu anime yang peripe movie yang diadaptasi
dari novel.
Film ini
mengisahkan kehidupan utopis yang telah sukses dikembangkan oleh banyak
penemuan nanoteknologi medis. Kehidupan tersebut sudah bisa mensejahterakan
penduduknya di dalam lingkungan sosial. Akan tetapi di balik dunia yang
sempurna ini nyatanya masih menyimpan berbagai penderitaan. Yakni gadis-gadis
muda yang mencoba mencapai kebaikan totaliter dan menggunakan super-medicine
untuk melakukan percobaan bunuh diri.
Evangelion
3.33: You Can (Not) Redo
Hanya rilis di U.S dan U.K
di awal tahun, tepatnya di bulan Februari, film ini memang sudah sangat
dinantikan oleh banyak fans di banyak negara. Pasalnya film ini disebut-sebut
sebagai terobosan baru dalam subgenre anime sehingga pantas untuk ditampilkan
dalam acara TV di Barat. Anno, sang pencipta dengan menggunakan serangkaian
fitur modern membangun lagi cerita anime berseri tahun 1996 ini ke dalam layar lebar.
Terbukti, dengan karyanya ini ia dapat menggaet penonton baru dan tidak
mengecewakan para fansnya.
Kimi
No Na Wa / Your Name
Anime garapan Makoto Shinkai
yang juga membuat film 5 Centimeter per Second dan Koto no Ha no Niwa ini
memang selalu bisa membuat gembira para pecinta genre cinta romantis! Film ini
mengisahkan dua anak SMA yang bertemu
dalam kehidupan mimpinya. Mereka saling mencintai kehidupan masing-masing
walaupun mereka tidak saling mengenal.
The Red Turtle
Film ini
ditayangkan pada 18 Mei di Cannes Film Festival 2016 dan dijadikan sebagai film
pembuka Annecy Internasional Animated Festival 2016 pada bulan Juni lalu. Dibuat
oleh Studio Ghibli yang baru membuat film animasi untuk pertama kalinya, film
ini menjadi karya terakhir Hayao Miyazaki yang resmi pensiun pada musim panas
tahun lalu.
In This Corner of the World
Film dengan
nama asli Kono Sekai no Katasumi merupakan animasi sejarah Jepang yang dirilis
pada taun 2016 dan diproduseri oleh MAPPA. Cerita ini mengisahkan perempuan
muda bernama Suzu, seorang karakter yang polos dan jago menggambar. Ia memulai
kehidupan barunya di Kure Kota di pantai Hiroshima Prefecture. Suzu berjuang
untuk menghadapi Perang Dunia II.
Sudahkah
kamu menonton semua list anime di atas? Jangan sedih jika liburan akhir tahunmu
tertahan di rumah, isi liburanmu dengan santai dan rilex di rumah saja!
Melakukan
hal-hal yang disukai memang sangat dibutuhkan untuk mengisi liburan, salah
satunya bisa kamu lakukan dengan menonton film anime Jepang yang sudah tak
diragukan lagi kualitasnya. Berbagai teknologi Jepang memang selalu menarik
untuk diikuti, terlebih lagi soal fashionnya. Kini bagi kamu yang suka dengan
fashion ala Jepang nggak perlu ribet lagi, cukup klik www.gatsuone.com dan kamu
bisa temukan berbagai fashion item terbaik! Selamat merencanakan liburan santai
Oneesan! Cha!
0 komentar