Di Balik Duka Cewek Berkulit Gelap, Ada Keuntungan yang Patut Dibanggakan, lho!

13.00.00

Percaya nggak percaya banyak orang Indonesia yang masih menganggap kalau standar wanita cantik itu yang kulitnya putih. Lihat aja iklan di TV, kecantikan sering diidentikan dengan warna kulit yang bersih dan putih. Padahal, Indonesia termasuk negara tropis yang lebih sering terkena terik matahari. Jadinya nggak heran kalau banyak dari kita yang memiliki warna kulit sawo matang atau kecoklatan.

Meski kamu banyak dapet kata-kata yang menghibur kalau “hitam itu manis”, tetap aja pasti kamu pernah merasakan bully-an dari orang-orang terdekat. Tapi jangan sedih dulu, kalau direnungkan lagi lebih banyak hal positifnya kok!

Walau udah mandi, kamu sering dikira belum mandi. Padahal mereka nggak tahu aja, kulit kamu sangat mampu mempertahankan kelembapan kulit
Tara Basro - model, aktris
Jleb banget kalau ada yang bilang, “udah mandi? Kok masih item?” Lol. Kedengarannya memang lucu, kamu juga tertawa saat temanmu bilang kayak gitu. Tapi siapa yang tahu dalam hati seperti apa rasanya. Padahal udah mandi sampe sabunan 3 kali juga warna kulit tetep nggak berubah.

Kamu nggak perlu mandi sampai 3 kali atau pake body scrub paling mahal kok untuk membuktikan kalau kamu udah mandi. Malahan dengan memiliki kulit sawo matang, kamu nggak perlu lagi dandan menor dan poles sana-sini. Kulit cokelatmu itu justru jadi daya tarik tersendiri. Cukup dengan polesan minimalis, kamu udah terlihat manis.

Tahukah kamu? Pemilik kulit sawo matang harusnya berbahagia karena mereka memiliki kandungan melanin yang banyak. Hal ini bisa membantu mempertahankan kelembapan kulit dari masalah kulit kering dan pecah-pecah. Jadi, mandilah secukupnya aja ya! Hehe.


Kulit gelapmu dikira akibat sering panas-panasan. Nah, you’re wrong!
Titi Rajo BIntang - aktris, drummer
Ya, memang sih nggak bisa dipungkiri kalau sering terkena terik matahari bisa menyebabkan kulit jadi gosong. Tapi tahukah kamu, kalau orang yang memililiki kulit coklat udah tercipta untuk tahan pada sinar matahari. Karena dibandingkan dengan yang berkulit putih, kulit coklat nggak akan mudah terbakar. Orang kulit putih pasti akan mengalami sunburn, sementara kalau yang berkulit coklat hanya akan mengalami pencoklatan kulit dan semakin seksi tentunya. Belum lagi karena banyaknya jumlah pigmen yang dimiliki kulit sawo matang, mereka mampu menyimpan cadangan vitamin D3 yang berasal dari sinar matahari. Jadi nggak mudah mengalami osteoporosis.

Foto sama orang kulit putih malah jadi kayak penampakan, huhuu...
Lolita - black barbie Afrika

Waktu sesi foto, kamu kebagian posisi yang nggak strategis banget buat nampang di kamera. Alhasil, aura kamu tertutup oleh temen-temen yang kulitnya lebih putih. Yaudah senyumin aja dengan nampakin gigi, hehe.

Namun disadari atau enggak, warna kulit coklat itu memancarkan aura yang lebih hangat. Meskipun semua orang memiliki jumlah sel-sel melanosit yang sama, orang yang berkulit gelap mempunyai melanosit yang mampu menghasilkan melanin dalam jumlah banyak. Meningkatnya melanin inilah yang memberikan kulit warna yang lebih hangat.

Banyak orang memberimu saran untuk cari calon yang putih untuk memperbaiki keturunan, padahal kamu juga bisa!
Nadine Emanuella
Kalo ini sih alesan paling wow banget. Kenapa cowok lebih suka sama cewek kulit putih? Beberapa pasti menjawab “untuk memperbaiki keturunan”. Alasan ini nantinya mungkin bisa jadi benar, bisa jadi juga hasilnya belum tentu. Namun yang pasti, menikah dengan pemilik kulit gelap berarti kamu memiliki kesempatan untuk bereproduksi dengan baik.

Ini sebuah fakta yang perlu kamu tahu. Jumlah melanin yang lebih banyak dihasilkan pada kulit gelap itu berfungsi menyaring sinar UV untuk mencegah kerusakan pada DNA. Jadi cewek berkulit gelap memiliki tingkat terendah dalam kasus kelahiran bayi cacat. Memperbaiki keturunan nggak harus dari segi warna kulit aja kan?

Nggak perlu tanning supaya disukain sama bule
Shanty - penyanyi, penari, aktris
Udah bukan rahasia lagi kalau banyak bule yang suka dengan wanita berkulit sawo matang. Karena di sana mereka jarang menjumpai wanita dengan kulit eksotis seperti di negara kita. Bukan cuma prianya aja lho yang suka, banyak wanita bule pun yang mengagumi warna kulit sawo matang. Ya, mau gimana lagi, kulit coklat dan sawo matang memang terlihat lebih seksi dan eksotis. Warna ini merupakan warna netral di antara warna kulit lainnya. Jadi nggak perlu lagi ribet yang namanya tanning atau treatment ke salon pencoklat kulit seperti di Amerika ataupun Eropa.


Kulit gelap itu beda sama kusam, cukup perawatan sederhana aja kamu udah menarik kok!
Tatyana Akman - aktris
Mau kulit putih maupun coklat, perawatan kulit tetap kamu butuhkan. Bukan untuk terlihat putih, tetapi untuk kulit yang sehat. Karena kulit gelap dan kulit kusam itu beda lho! Jangan mau kulit eksotismu tertutup dengan rona yang kusam. Dengan perawatan sederhana dan mudah, kamu bisa kok memiliki kulit yang menarik.

Selebihnya pilih pakaian yang lebih berwarna untuk menampilkan sisi kamu yang ceria. Dan lagi, kamu nggak perlu dandan menor dan poles sana-sini. Kulit cokelatmu itu justru jadi daya tarik tersendiri hanya dengan polesan minimalis. Kamu udah terlihat manis!



Jadi sekarang nggak perlu minder lagi dong dengan warna kulitmu? Selalu ingat bahwa apa yang ada pada kamu saat ini adalah anugerah yang patut kamu syukuri. Lagian, sekarang udah bukan zamannya berlomba-lomba untuk bisa tampil putih. Banyak kan artis yang justru terlihat anggun, manis, dan menawan walau nggak berkulit putih. Seperti Titi Rajo Bintang, Tatyana Akman, Tara Basro, Nadine Waworuntu, dan banyak artis lainnya. Jangan lupa, yang lebih penting itu hatinya yang cantik. Hehe.. Have a great day!

You Might Also Like

1 komentar

Like us on Facebook