7 Fashion Item yang Bakal Hits di Tahun 2018. Harus Punya!
14.45.00
Dari segi warna, tahun 2017
memang tahunnya untuk warna pink dan hijau. Namun apakah warna ini bakal
bertahan di tahun 2018? Nampaknya ada warna lain yang akan menggeser posisi millennial pink. It’s, lavender! Warna
ini bahkan udah mulai muncul pada show-nya
Proenza Schouler, Victoria Beckham, dan banyak lagi. Warna ini pun diramalkan
akan jadi idaman para wanita di tahun 2018.
Mulai tahun depan, kamu bisa
mengganti lace-up corset dengan wide belt klasik. Coba yuk, koleksi lagi
belt dengan berbagai warna agar bisa
serasi dengan koleksi bajumu. Tali pinggang ini juga cocok banget untuk
menemani celana jeans, blazer hingga dress.
Dad sneakers adalah model sepatu yang chunky dan vintage yang
biasanya sering dipakai oleh papa kamu. Kalau dilihat, mungkin kamu sering
pakai sepatu ini untuk olahraga semasa sekolah. Meski namanya dad sneakers,
tenang aja kamu nggak perlu pake punya papa kamu juga kok hehe.... Model dad
sneakers ini udah mulai dijual oleh beberapa brand sepatu ternama. Bahkan
selebriti seperti Bella Hadid dan Kaia Gerber udah sering terlihat memakainya.
Outerwear yang sekarang sedang
digilai banget oleh para fashionista adalah blazer atau setelan jas. Kamu bisa
memilih motif seru seperti houndstooth, check atau stripes. Selain stylish,
fashion item satu ini juga bakalan melindungi kamu dari perubahan cuaca yang
nggak menentu.
Ini dia, sepatu yang mulai jadi
incaran para wanita. Yep, sock boots!
Sepatu yang memiliki model ketat pada pergelangan kaki bahkan sampai betis ini,
cocok banget buat kamu yang selalu ingin tampil stylish. Mau dipadukan dengan jeans, skirt atau dress, bebas!
Untuk mengatasi cuaca ekstrem
yang nggak karuan seperti sekarang, Chanel sukses bikin semua mata pencinta
fashion melirik karyanya dalam runway fashion musim semi 2018. Pokoknya semua
konsepnya adalah anti air! Mulai dari boots hingga tas, semua dibuat bening dan
transparan. Jangan lewatkan fashion item satu ini kalau kamu ingin terlihat
berbeda, ya!
Berterimakasihlah pada orang yang
hidup di jaman 80-an dan masih menyimpan barang-barang berharganya sampai sekarang,
karena tren ini akan balik lagi, yeay!
Berbagai aksesori yang ukurannya gede-gede ini lagi banyak digemari oleh
pecinta fashion. Karena itu beraniin diri kamu buat pakai perhiasan yang
besar-besar ini dalam gaya kamu yang minimalis.
Itulah beberapa tren fashion yang dianggap akan nge-hits di tahun 2018. Sudahkah kamu
memilikinya? Kalau belum, cari aja di www.gatsuone.com! Di sana ada banyak
koleksi fashion pilihan terkini yang bisa kamu miliki. Oiya, jangan lupa follow
instagram @gatsuone biar nggak ketinggalan info promo setiap harinya. Have a great day!
0 komentar