Inspirasi Streetsyle a la Nozomi Sasaki
09.08.00
Industri hiburan Jepang selalu menampilkan selebriti wanita
yang sangat cantik. Seperti Nozomi Sasaki, model cantik yang udah berkiprah
dalam dunia modeling internasional ini, juga menjadi seleb yang penampilannya
nggak bisa dilupakan. Bahkan, wanita kelahiran 1988 ini mulai banyak menyita
perhatian seluruh kalangan masyarakat, termasuk Indonesia.
Selain karena kecantikan wajahnya, Nozomi Sasaki juga punya
style tersendiri dalam penampilan sehari-harinya. Dari super cute kawaii hingga
tampil seksi, Nozomi Sasaki punya semuanya. Mungkin bisa menjadi inspirasi
kawaii kamu hari ini. Dari pada lama-lama lagi, mending langsung aja lihat
inspirasi streetstyle a la Nozomi Sasaki. So, check this out!
Junichi blouse & Vanda bag |
Kombinasi striped blouse dan baby pink skirt untuk tampil
kawai sepanjang hari
Perpaduan antara midi pleated skirt dan stripped blouse
monochrom akan jadi penampilan yang kawaii untuk kamu yang suka jalan-jalan
santai nih. Ditemani dengan topi panama yang ringan, look ini cocok banget saat
dipakai di pantai atau juga piknik di daerah tropis. Untuk lengkapi tampilan a
la Nozomi Sasaki ini, perlu stripped blouse yang fit to body biar makin kawaii!
Suki pants, Bowen 7 heels, & Gisela 2 bag |
Gaya old school nggak bakal jadi kuno kalau kamu gabungkan
dengan SUKI Pants dan Midi Heels
Suka dengan gaya old school? Coba look yang satu ini yuk.
Kuncinya bikin perpaduan warna yang senada antara kemeja dan celana. Misalnya
kalau kemeja kamu motif kotak-kotak warna navy, maka cari juga celana dengan
warna navy. Sisanya, cari warna juga yang senada antara sweater dan sepatunya.
Satu lagi, jangan lupa dengan tasnya ya. Biar tampilan kamu tetap berkesan muda
dan smart, pilih tas model backpack atau slingbag.
Zilo - Green |
Simple kawaii outfit hanya perlu kombinasi stripped dress
dan flat shoes aja, and well done!
Dress dengan model horizontal stripes bisa menjadi pilihan
kamu selanjutnya. Dress ini simple banget, tapi biar simple bisa memberi kesan
bentuk tubuh yang ideal, apalagi untuk kamu yang sedikit kurus. Biar acara hang
out kamu bisa asik sampai sore, padankan stripped dress dengan flatshoes atau
sneakers favorit kamu ya.
Zasshi shirt, Niihama outer, & Alroy shoes |
Outfit santai buat ngopi cantik bareng sahabat
Momentum kumpul bareng sahabat bakal jadi acara yang asik
kalau kamu pakai outfit nyaman dan juga photoable. Karena ada aja yang bakal
ngajakin kamu foto bareng. Nah, biar nggak kalah cantik dari sahabat-sahabatmu,
bisa dicoba nih mix and match yang satu ini. Padankan t-shirt yang full
statement print dengan short pants. Biar terlihat lebih stylish, padankan juga
long outer favoritmu oneesan. Selain
menambah stylish, long outer juga bisa memberi efek yang lebih kawaii.
Lazely 9 bag, Gaila skirt, Boshi heels |
Office look yang sopan tapi tetap kawaii, bisa kamu dapatkan
dengan rok Gaila ini!
Buat kamu yang ingin tetap tampil kawaii ke kantor, coba mix
and match satu ini yuk. Tipsnya, cukup masukkan kemeja kotak-kotakmu ke dalam
pleated mini skirt. Pilih warna-warna yang cenderung netral, seperti hitam,
putih, atau abu. Sebagai pelengkapnya, pilih shoulder bag yang berwarna cerah
ya. Perpaduan ini bisa bikin kamu tampak lebih ceria dan bersinar.
Konita sweater, Charline 4 bag |
Bingung stripped blouse kamu mau diapain lagi? Coba
kombinasi dengan jumpsuit aja!
Tampil kawaii a ala gadis remaja Jepang memang susah-susah
gampang buat ditiru, tapi nggak semuanya susah kok. Kayak yang satu ini, bisa
menjadi salah satu alternatif buat kamu yang bosen dengan stripped blouse.
Padukan stripped blouse kamu dengan skirt jumpsuit warna gelap. Lalu padukan
juga dengan sling bag kecil untuk mempermanis penampilan.
Sachi - Black Stripe |
Midi skirt warna pink akan semakin seksi saat dipadukan
dengan cold shoulder
Setelah sempat hilang di awal tahun 2000an, kini midi skirt
eksis kembali dengan berbagai model. Seperti model berlipat atau pleated ini.
Nah, biar makin kekinian coba padukan pleated rok dengan blouse model cold
shoulder. Sentuhan outfit ini bakal membuat musim semi ini jadi makin sejuk!
Untuk aksesorisnya, cukup pilih tas, atau clutch dengan warna senada aja.
Relaxing mood dengan monochrom outfit
Simple dan bikin mood kamu relax seharian, bisa kamu
dapatkan dengan outfit satu ini. Coba deh pilih-pilih lagi blouse putih yang
udah lama kamu simpan dalam lemari. Lalu padukan dengan celana hitam favorit
kamu.
Mutsumi blouse |
Kesan lebih dewasa dan cantik, masukkan kemeja lengan 3/4mu
dalam skinny jeans
Untuk mendapatkan kesan yang lebih mature namun tetap
kawaii, pilih kemeja lengan ¾ dengan warna soft atau pastel aja. Setelah itu
masukkan bagian depan baju ke dalam skinny jeans. Kalau kamu mau tampilan yang
lebih kasual, jangan lupa aksesoris seperti ikat pinggang polos dan jam tangan
dengan warna senada ya.
Itulah beberapa gaya andalan yang biasa dipakai oleh model
cantik Nozomi Sasaki. Meski dia berada jauh di sana, gaya dan penampilannya
bisa kita sontek dan aplikasikan di sini. Nggak perlu jauh-jauh ke Jepang kan?
Apalagi ada GatsuOne yang memberi kemudahan berbelanja untuk koleksi baju
Jepang. Yuk belanja di GatsuOne!
Cha Ne!
1 komentar
Bolavita Adalah Agen Bola Betting Online Terbesar Di Indonesia, Gaming Bolavita Merupakan Gaming Yang Memberikan Promo Bonus New Member & Bonus Setiap Minggu'a.. bahkan Bolavita Menyediakan Undian Berhadiah Setiap Bulan'a Lho gan.. Ayuk Kunjungi Website kami >> www(.)bolavita(.)club !!
BalasHapusBolavita Menyediakan Game Lainnya Seperti:
• Sabung Ayam
• Casino online
• Poker Online
• Tembak ikan
• Slot Game
• Togel online SGP / HK / KL
• Wm Casino
• Tangkas
WA : 081377055002
BBM : BOLAVITA