Mengapa Orang Jepang Suka Makan Daging dan Ikan Mentah?

10.24.00


Oneesan pastinya sudah tau dong masyarakat Jepang dikenal dengan suka menyantap menu makanan yang mentah. Seperti Shasimi, Basashi, Gyuu Sashi, Tora Sashi, dan masih banyak lagi menu makanan yang tidak terdeteksi namanya. Hihi. Kebiasaan makan daging dan Ikan mentah ini bahkan sudah menjadi tradisi semenjak nenek moyang mereka.

Tidak hanya ikan, beberapa daging lainpun berani mereka makan dengan cara mentah! Daging-daging itu seperti daging sapi, daging kuda, daging ayam, dan cumi-cumi. Hiii.. membayangkannya saja udah nggak berani, bagaimana bisa mereka makan daging-daging itu secara mentah? Daging-daging yang tidak dimasak itu bukan berarti langsung dimakan tanpa dicuci lho. Daging-daging itu tetap dicuci bersih dan diberi sedikit cuka atau perasan lemon.

Kebiasaan yang sangat berbeda dengan kita ini nampaknya memang sulit untuk diterapkan di negeri kita Oneesan. Mengapa? Simak beberapa alasannya berikut ini.

Letak Geografis yang Strategis
Jepang memiliki letak geografis dimana terdapat pertemuan arus laut yang hangat dan dingin. Hal ini menyebabkan Jepang memiliki sumber daya alam yang sangat melimpah, termasuk juga ikan. Tak heran banyak dari makanan mereka yang menggunakan ikan sebagai menu utamanya.

Kualitas Laut Terbaik
Pada dasarnya ikan di seluruh dunia adalah sama, hanya saja perbedaannya adalah dimana ikan itu hidup. Berdasarkan kondisi lautnya, ikan yang hidup di Jepang adalah ikan dengan kualitas yang baik. Karena itulah masyarakat Jepang berani mengonsumsi ikan mentah.

Proses Sterilisasi yang Canggih
Ganasnya bakteri Salmonella yang merebak ternyata tidak menahan orang Jepang untuk berhenti makan daging mentah. Unggas-unggas di Jepang ternyata harus melewati tahap sterilisasi bahkan ketika masih berbentuk telur. Ayam yang dijadikan Tori Shasi juga ditempatkan dalam karantina dan diberi pakan khusus sehingga tidak mengandung bakteri berbahaya.

Mempertahankan Citarasa Alami
Orang Jepang juga memiliki tradisi untuk makan dengan mempertahankan kealamian rasa yang dibawa oleh daging dan ikan. Sehingga tradisi itu membuat mereka meminimalisir proses memasak.

Berbeda negara memang bisa menimbulkan beberapa kebiasaan yang berbeda. Seperti cara makan makanan Jepang ini, nampaknya sulit diterapkan dalam keseharian kita mengingat kondisi perairan kita yang tidak sebagus di Jepang. Selain kondisi perairan, sistem purifying air di Jepang pun lebih maju. Jika dibandingkan dengan Indonesia, daging mentah tentu belum bisa dikonsumsi dan menjadi keseharian secara aman. Bagaimana menurutmu?
Meski beda tradisi, fashion Jepang yang terkenal kawaii bisa kita miliki di sini kok! Nggak percaya? Buka www.gatsuone.com dan temukan berbagai Japan fashion essentials yang kawaiiii! Mau dapetin banyak promo? Follow and Like instagram @gatsuone. Cha!

You Might Also Like

0 komentar

Like us on Facebook