Hilangkan Noda Makeup pada Pakaian dalam Sekajap, Ini Tipsnya!

12.53.00

Masalah yang paling sering terjadi saat sedang memakai makeup adalah nggak sengaja menjatuhkan segala peralatan makeup itu dan akhirnya meninggalkan noda pada pakaian yang sedang kamu kenakan.

Kejadian itu akan menjadi sebuah bencana kalau kamu sedang buru-buru menghadiri sebuah acara. Apalagi kalau lagi ditungguin pacar yang nggak sabaran. Hihi... Pastinya baju yang terkena noda makeup akan membuat kamu panik dan bingung bagaimana caranya menyelamatkan pakaianmu dan tentunya menyelamatkan waktu yang hampir habis.

Nggak semua orang mengerti bagaimana caranya menghilangkan noda makeup yang menempel pada pakaian. Mungkin kamu salah satunya. Nggak hanya itu aja lho, kita juga mesti paham bagaimana caranya hilangkan noda dengan benar agar tidak merusak pakaian. Nggak mau kan pakaian kamu jadi rusak karena noda setitik yang ditinggalkan makeup?

Nah, berikut ini adalah beberapa tips mudah dan cepat untuk menghilangkan noda makeup yang menempel pada pakaianmu.

Pertama, Don’t Panic!
Kebiasaan wanita kalau tiba-tiba dapat masalah dan lagi dikejar waktu adalah panik, ngomel-ngomel sendiri dan akhirnya nggak konsentrasi dengan masalah yang terjadi. Hayoo ngaku? Nah, langkah pertama yang harus kamu lakukan ketika alat makeupmu nggak sengaja terjatuh dan mengotori pakaian adalah tenangkan dirimu. Ingat kalau semua masalah pasti ada penyelesaiannya. : )

Semprotkan Hairspray pada Noda Lipstik
Saat nggak sengaja lipstik menempel pada pakaian, buru-buru ambil hairspray mu! Semprotkan hairspray pada bagian yang terkena noda lipstik, diamkan beberapa menit lalu oles perlahan dengan menggunakan air dingin. Oles perlahan noda sampai hilang, ulangi sampai noda samar atau menghilang sama sekali.

Oleskan Air Dingin untuk Noda Makeup Bubuk
Bisa aja blush on, bedak atau eye shadow jatuh menodai pakaian. Hal yang bisa kamu lakukan adalah jangan menggosok noda tersebut dengan jari-jari tangan karena akan menambah lebar area yang terkena noda. Cobalah untuk mengoles perlahan dengan air dingin. Kalau noda itu masih tersisa, ambil kain berbahan nilon lalu gosokkan perlahan sampai nodanya tersamar atau hilang.

Pakai Pisau dan Sendok pada Makeup Cair
Foundation atau krim blush on yang menempel pada pakaian bisa dihilangkan dengan menggunakan pisau atau sendok. Pakai sendok atau pisau untuk mengikis noda cair makeup dan oleskan es batu pada daerah yang terkena noda sampai mencair. Menggunakan air dingin akan menjadi alternatif yang lebih baik dalam membantu mengangkat noda daripada mencucinya di bawah westafel.

Makeup Remover untuk Eyeliner dan Maskara
Makeup remover bebas minyak bisa juga digunakan untuk menyamarkan noda makeup pada baju lho. Caranya, tuangkan sedikit makeup remover bebas minyak ke atas kapas dan oleskan perlahan pada bagian yang terkena noda. Setelah itu bilas dengan air dingin untuk menghilangkan removernya.

Spons Plus Air Dingin pada Self Tanner dan Bronzer
Cukup basahi sedikit bagian yang terkena noda dengan air dingin, lalu gosok area tersebut dengan spons yang lembut. Kalau noda itu cukup membandel, ambillah sedikit deterjen dan gosok perlahan dari bagian dalam pakaian.

Itulah beberapa tips mudah untuk menghilangkan noda makeup pada pakaian. Kalau kamu sedang dalam keadaan yang terdesak dan harus buru-buru, gunakan saja makeup remover bebas minyak dan oleskan pada area yang terkena noda makeup.


Sudah tau cara menghilangkan noda makeup pada pakaian, kini saatnya kamu bisa tampil percaya diri dengan memakai outfit yang fashionable! Di Gatsuone.com kamu bisa temukan berbagai pilihan outfit yang trendy dan fashionable. Buka www.gatsuone.com sekarang dan follow instagram GatsuOne untuk dapatkan update promo menarik setiap harinya. Have a nice day Oneesan.. Cha!

You Might Also Like

0 komentar

Like us on Facebook