Benda yang sering menghilang tiba-tiba, Jengkel rasanya!

13.47.00

Selamat Siang Oneesan!

Yang namanya kehilangan tidak selamanya soal cinta. Banyak barang-barang sepele yang terkadang menghilang begitu saja saat dibutuhkan tapi muncul lagi kalau kita sudah tidak butuh. Kehilangan inilah yang sering membuat emosi, mungkin karena kebanyakan mencari dengan panik, bukannya cepat ketemu alhasil malah semakin sulit ditemukan.

Nah berikut ini benda-benda yang seringkali hilang dan muncul semaunya. Yuk simak rangkumannya!




Gunting Kuku

Ketika kuku kita mulai panjang, barang yang satu ini selalu membuat gregetan, mudah lenyap entah kemana. Tapi, saat kita sudah tidak membutuhkannya, barang satu ini selalu ada. Mungkin karena bentuknya yang kecil menyebabkan benda satu ini mudah menghilang. Nah alternatifnya, kamu bisa menyimpan dalam kotak tertutup dan jangan lupa untuk meletakannya kembali setelah digunakan yaaaa…


Kunci

Bentuknya ringan, kadang membuat kita meletakkan kunci motor atau mobil sembarangan. Dan Akhirnya akan terselip disuatu tempat. Kebayang bukan bagaimana jengkelnya saat terburu-buru dan benda ini menghilang? Untuk mudah mengingatnya, kamu bisa memasang tali panjang agar bisa digantung dan gampang terlihat.


Dasi  dan Topi Sekolah

Kejadian yang nyaris sering dialami anak sekolah dihari senin. Nah, biasanya senin pagi kedua benda ini bisa menghilang secara misterius, entah hilang bergantian ataupun bersamaan. Heem.. Sering mengalami kah?


Remote TV

Jika sudah asik menonton tv, kita sudah tidak sadar menyimpan remote dimana. Biasanya saat ingin mengganti channel baru kebingungan. Benda ini juga sering menghilang secara misterius. Meski tidak punya kaki, remote sering pergi entah kemana dan lama kembali.  Setidaknya butuh waktu 10 menit lebih untuk mencari benda yang satu ini.

Nah supaya aman, letakkan remote didekat TV yaa.

Peniti dan Jarum

Bagi wanita, benda kecil ini sangat besar manfaatnya. Saat dandan atau memakai hijab. Peniti merupakan barang yang tidak bisa diremehkan. Akan tetapi, peniti sering menghilang seiring berjalannya waktu tanpa disadari. Tanpa  jarum pentul , tidak pas rasanya dalam berhijab. Alhasil daripada mencari, lebih baik beli yang baru.

Kamu bisa memanfaatkan kain bekas yang dibentuk bola supaya peniti dan jarum pentul mudah ditemukan


Bolpoin

Seperti gebetan, bolpoin bisa hilang meskipun sudah dijaga. Karena terlalu sering menghilang, alhasil bolpoin seperti sebuah sedotan, hanya dipakai untuk sekali saja. Trik supaya bolpoin kamu tidak sering menghilang adalah member nama pada bolpoin kamu agar tidak diakui orang lain. Terkesan egois, namu cara ini lumayan ampuh lho.. saat bolpoin kamu hilang dan kamu bisa melacak orang yang memakainya dengan mudah.


Korek Api  dan Lilin

Korek api dan rokok memang partner in crime. Tanpa adanya benda satu ini, mereka bisa mati gaya. Biasanya kehilangan ini terjadi saat banyak orang yang meminjam ditempat nongkrong. Saking banyaknya yang pinjam, langsung lenyap begitu saja. Dan satu hal lagi yang membuat jengkel, saat mati lampu korek api dan lilin musnah entah kemana.


Sandal Jepit

Berangkat memakai sandal, pulangnya tanpa alas kaki. Pengalaman seperti inilah yang sangat menyedihkan sekaligus emosi. Mungkin harga sandal tidaklah begitu mahal, tapi kehilangan benda ini bisa memalukan diri.


Flashdisk

Benda kecil ini punya banyak manfaat.  Fungsi utamanya sebagai media penyimpanan, membuat benda ini dibutuhkan semua kalangan               seperti orang kantor, pelajar, mahasiswa, atau pengusaha. Mungkin karena bentuknya yang kecil dan imut-imut, benda ini jadi suka menghilang tiba-tiba.


Ikat Rambut

Ini biasanya dialami kaum hawa. Benda ini biasanya penting, apalagi kamu yang punya rambut panjang. Sama seperti benda-benda diatas, Ikat rambut juga suka menghilang tiba-tiba. Benar atau tidak, Oneesan?


ID Card

Kamu yang kerja kantoran mungkin pernah mengalaminya. Jika sering buru-buru benda ini sering menghilang atau tertinggal. Kebayangkan saat ID Card kamu butuhkan untuk absensi malah menghilang? Sabar yaa…


Pinset

Sewaktu-waktu pinset juga dibutuhkan. Jadi simpan alat ini ditempat yang mudah terlihat agar kamu tidak bingung.


Kaos kaki

Seperti sandal yang diciptakan berpasangan (tuh, kaos kaki aja pasangan..masa kamu nggak? *eh) Kaos kaki jika sudah hilang satu, pastinya bingung memakainya kan? Lucu kalau sampai maksa memakai kaos kaki beda sebelah.


Payung

Musim hujan seperti ini, payung merupakan barang yang berharga. Pastikan jika sudah menggunakannya, kamu menyimpannya dengan baik. Karena saat ini payung adalah barang yang sangat dibutuhkan.


Teman Abal-Abal

Disaat kamu lagi senang dia ada, tapi disaat kamu lagi susah dan butuh bantuan? Dia menghilang. Hem…tapi yang namanya teman abal-abal ya sikapnya memang seperti itu. Maklumi sajalah…


Pacar

Selain sahabat, pacar juga sering kali menghilang tanpa kabar. Pasti berat, sakit dan bikin khawatir. Tapi dimaklumi saja, mungkin pacar kamu sibuk (sibuk dengan pacar barunya, eeeitss..)



Nah itu dia liputannya. Jadi, mana kehilangan yang sering kamu alami?

Kalau GatsuOneがつおね sih akan selalu hadir untuk memberikan fashion terbaik untuk kamu! Yuk intip koleksinya di www.gatsuone.com

Salam semangat!

You Might Also Like

0 komentar

Like us on Facebook